Kendali,  (Antara News) - Antrian yang masih saja terjadi disetiap stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) tidak akan selesai jika belum diterapkannya aturan kartu kendali bagi setiap kendaraan yang akan mengisi BBM khususnya solar bersubsidi.

"Kalau sudah ada kartu kendali, maka antrian dipastikan tidak seperti yang masih terjadi selama ini," kata Bagaian Operasional PT Pertamina Kendari, Timbul Simatupang, pada acara `outlook` ekonomi Sultra dalam rengka reviuw triwulan III-2013, di Kendari, Rabu.

Acara outlook review perekonomian Sultra yang diselenggarakan Bank Indoneisa (BI) itu dihadiri seljumlah pimpinan SKPD, Kadin, Pertaminan, Perbankan, dan sejumlah perusahaan jasa, LSM dan Pers, yang dibuka Pimpinan BI Perwakilan Sultra, Dian Nugraha.

Ia mengatakan, belum adanyan aturan kartu kendali yang diterapkan di SPBU menyebabkan masih terjadinya antrian panjang disaat kendaraan itu akan mengisi BBM di SPBU.

"Kami dari pertaminan sudah mengusulkan kepada pemerintah untuk penerbitan aturan kartu kendali dengan harapan untuk mengurangi antrian saat kendaraan mau mengisi BBM khususnya solar bersubsidi, namun hingga saat ini belum ada jawaban dari pemerintah," katanya.

Padahal pertamina bersama instansi terknis dan perwakilan sopir truk telah menyepakati pembeliaan solar bersubsidi di sejumlah SPBU harus menggunakan kartu kendali.

Sementara itu yang mewakili Dinas Pertambangan Sultra, La Ode Nasihu mengatakan, aturan untuk mengeluarkan kartu kendali pada setiap SPBU sudah ada aturannya melalalui Pertauran Gubernur (Pergub) nomor:16 tahun 2013.

"Tentu kita berharap, paturan kartu kendali itu semua pihak yang punya kepentingan dalam hal tata cara pendistribusian bahan bakar minyak khususn jenis solar bisa ditaati dan dipatuhi," katanya.

Tata cara pendstribusian kartu kendali itu akan dibagi pada lima kelompok pengguna yakni usaha mikro, usaha perikanan, usaha pertanian dalam arti luas, transportasi dan pelayanan umum.

Pimpinan Bank Indonesia Perwakilan Sultra, Dian Nugraha dalam sambutan pada acara outlook menyampaikan apresiasi kepada semua instnasi yang ikut dalam pertemuan tentang reviw perekonomian Sultra di triwulan III-2013 ini.

Pewarta : oleh Azis Senong
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2024