Kendari (ANTARA News) - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tenggara (Kakanwil Kemenag Sultra) H. Muchlis A. Mahmud, melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di Kantor Kemenag Kota Kendari, Senin.

Sidak pertama selama dilantik jadi Kanwil Kemenag Sultra yang baru memasuki dua pekan terakhir itu merupakan agenda yang dilakukan rutin setiap usai libur lebaran.

"Inspeksi mendadak ini merupakan salah satu agenda rutin yang dilakukan setiap usai libur lebaran, baik Idul Fitri maupun Idul Adha," ungkap Kakanwil Kemenag Sultra, Muchlis A. Mahmud.

Ia mengatakan, turut mendampingi Kakanwil diantaranya Kepala Bidang Mapenda Syamsuri, Kasi Pendidikan Al Qur'an dan MTQ Bidang Penamas H. Anab T Malinda.

Menurut Kakanwil, agenda sidak wajib dilakaukan untuk semua kandepag kabupaten dan kota, tanpa harus diberitahu kepada yang bersangkutan.

Selain itu, sidak kali ini juga merupakan kunjungan perdana bapak Kakanwil di Kemenag Kota Kendari setelah dilantik pada 11 Oktober 2012 di Jakarta.

Agenda Sidak Kakanwil diawali dengan pertemuan singkat di ruang Kepala Kantor Kemenag Kota Kendari. Kakanwil diterima oleh Kasubbag Tata Usaha, Hj. Nurhayati yang didampingi Kasi Mapenda Aidin dan Kasi Penyelenggara Haji Hj. Wa Mazi serta sejumlah staf.

Setelah pertemuan atau tatap muka, Kakanwil melanjutkan sidaknya dengan mengamati langsung aktifitas pegawai ke seluruh ruangan kerja, antara lain ruangan subbag tata usaha, seksi mapenda, seksi haji dan siskohatnya, seksi Penamas dan urais, zakat dan wakaf, ruang pengawas dan penyuluh Agama.

Termasuk kehadiran pegawai melalui absensi karyawan, tak luput dari perhatian dan pemantauan Kakanwil. Dari 42 orang pegawai, yang hadir 38 orang, 2 orang sakit dan 2 orang izin, termasuk Kepala Kantor Kemenag Kota Kendari, H. Nasir Imran yang saat ini masih menjalankan tugas sebagai petugas haji.

Kepada jajaran Kemenag Kota Kendari, Kakanwil mengimbau untuk tetap meningkatkan kinerja dan disiplinnya.

"Kita mengharapkan agar kinerja dan disiplin, serta pelayanan publik yang baik ini dapat semakin ditingkatkan," imbau Muchlis.

Ia juga mengingatkan untuk memperhatikan kebersihan lingkungan, kantor dan mengontrol kedisiplinan di wilayahnya masing-masing.

Usai Sidak di Kemenag Kota Kendari, Kakanwil melanjutkan Sidaknya di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kendari dan Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kendari. (Ant).

Pewarta : Abdul Azis Senong
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2024