Kendari (ANTARA News) - Cabang olahraga atletik Kota Kendari, Sulawesi Tenggara berhasil meraih 12 medali emas pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI Sultra di Kabupaten Konawe Selatan, 6-15 Juli 2011.

Ketua Kontingen Cabang Olahraga Atletik Kota Kendari, Bachrun Konggoasa, di Kendari, Sabtu, mengatakan, hingga ajang porprov itu berakhir, 15 Juli 2011, Kota Kendari berhasil melampaui target perolehan delapan medali emas.

"Atlet dalam cabang olahraga atletik Kota Kendari yang bertanding pada Porprov XI di Konawe Selatan diharapkan mewakili Sultra dalam ajang pertandingan nasional seperti pra PON," katanya.

Ia mengatakan, perolehan medali emas yang melampaui target itu menandakan bahwa atlet Sultra punya potensi yang unggul.

"Kita harap supaya atlet atletik di Kota Kendari bisa mewakili Sultra dalam ajang nasional," katanya.

Ia mengatakan, kualitas atlet Kota Kendari tidak perlu diragukan lagi, sebab mereka memiliki potensi yang baik dan bisa mengalahkan daerah lain pada porprov.

Dengan pencapaian 12 medali emas setelah mengalahkan semua atlet kabupaten dan kota di provinsi itu, kata Bachrun yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Kendari itu, sebagai prestasi yang menggembirakan yang telah ditunjukkan para atlet pada porprov.

Ia mengatakan, berdasarkan pencapaian 12 medali emas pada porprov tersebut, pemerintah akan memberikan bonus kepada para atlet.

"Bonusnya yang akan diberikan sebesar Rp10 juta dan akan diberikan wali kota sebagaimana dijanjikan oleh Pemerintah Kota Kendari sebelum porprov dilaksanakan," katanya.

Ia mengatakan, harapan atlet cabang itu untuk bisa bertanding pada ajang nasional tergantung keputusan panitia tingkat provinsi.



(PSO-299) 

Pewarta : Suparman
Editor :
Copyright © ANTARA 2024