Kendari (ANTARA) - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar lomba cerdas cermat untuk meningkatkan minat literasi siswa tingkat SMP atau sederajat di Kota Kendari, Senin.

Tema lomba cerdas cermat tingkat SLTP atau sederajat tahun ini yang diikuti 19 sekolah tersebut, "Asah-Rasa Untuk Generasi Merdeka Berbudaya".

Kepala Dinas Dikbud Sultra Yusmin mengatakan agar lomba ini menghasilkan kualitas yang dapat diandalkan, dewan juri untuk objektif memilih peserta yang benar-benar hebat dan tidak ada intervensi dari manapun.

Ia menjelaskan kegiatan dengan nama "Lomba Cerdas Cermat Permuseuman Tahun 2024" bermanfaat bagi anak-anak muda atau generasi Sulawesi Tenggara sebagai ajang kompetisi dan mengasah kemampuan serta pengetahuan sejarah dan kebudayaan Indonesia.

"Sebagai salah satu lembaga pelestari budaya museum merupakan wadah dalam mengembangkan kreativitas dan edukasi bagi masyarakat tentang sejarah dan kebudayaan, melalui pelaksanaan 'Lomba Cerdas Cermat Permuseuman Tahun 2024', saya memberi apresiasi agar kegiatan ini terus berkelanjutan di tahun-tahun mendatang," ujar dia.

Yusmin yang juga mantan Kepala Biro Kesra Provinsi Sultra itu, menjelaskan bahwa sebagai bentuk pelestarian budaya dan sejarah, pemerintah provisi secara bertahap membenahi beberapa fasilitas gedung dan koleksi, termasuk penataan halaman Kantor Museum dan Taman Budaya yang memiliki areal sekitar 4 hektare itu.

"Kalau beberapa tahun lalu Museum dan Taman Budaya ini seakan-akan kurang diperhatikan, maka semenjak saya sebagai kadis hampir dua tahun terakhir, bertahap kita perbaiki beberapa gedung koleksi dengan tujuan museum tidak saja dikunjungi para anak sekolah dan mahasiswa, tetapi juga masyarakat umum bisa datang dan berkunjung melihat apa saja yang di museum itu," kata dia.

Ia menyebut peraih juara lomba itu akan mendapatkan tambahan hadiah Rp1 juta.
  Kadis Dikbud Sultra Yusmin (tengah) foto bersama peserta lomba cerdas cermat tingkat SMP diselenggarakan UPTD Museum Provinsi Sultra tahun 2024 di salah satu hotel di Kendari, Senin (29/7/2024). (ANTARA/Azis Senong)

Kepala Museum dan Taman Budaya Sultra Laudin mengatakan kegiatan bertujuan menambah wawasan dan pengetahuan bagi generasi muda tentang sejarah dan kebudayaan nasional, mendekatkan museum kepada masyarakat, khususnya generasi muda, dan menjalin kerja sama untuk pembinaan kebudayaan di Kota Kendari dan Sulawesi Tenggara, secara umum.

Peserta yang dinyatakan sebagai juara pertama akan mewakili Sulawesi Tenggara pada lomba cerdas cermat tingkat nasional di Jakarta, September 2024.

Pada lomba cerdas cermat museum tahun ini, panitia menyediakan hadiah dan tropi, antara lain juara pertama, kedua, dan ketiga, masing-masing Rp5 juta, Rp3,5 juta, dan Rp2,5 juta, sedangkan harapan pertama Rp1 juta.

Pewarta : Abdul Azis Senong
Editor : Zabur Karuru
Copyright © ANTARA 2025