Kendari (ANTARA) - Kepolisian Resor (Polres) Kolaka, Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara (Sultra) menyiapkan sebanyak 86 personel kepolisian untuk mengamankan jalannya ibadah Hari Kenaikan Yesus Kristus di Kabupaten Kolaka, Provinsi Sultra, Kamis(9/5).

Kepala Bagian Operasional (Kabag Ops) Polres Kolaka Kompol Gusti Komang Sulastra saat dihubungi, Rabu, mengatakan pihaknya telah menyiagakan personel kepolisian di seluruh gereja untuk mengamankan jalannya Ibadah Hari Kenaikan Yesus Kristus di Kabupaten Kolaka.

"Sesuai dengan petunjuk Kapolres, kami menyiagakan personel pengamanan di seluruh gereja yang melaksanakan kebaktian besok pada saat ibadah Kenaikan Yesus Kristus. Kami menyiagakan 86 personel dari Polres dan Polsek-Polsek di jajaran Polres Kolaka," kata Gusti.

Dia menyebutkan bahwa berdasarkan data yang diterima, pengamanan kepolisian itu akan ditempatkan di  56 gereja di Kabupaten Kolaka, yang akan melakukan ibadah tersebut.

"Ada sekitar 56 gereja yang ada di 10 Kecamatan," ujarnya.

Dalam pengamanan itu, lanjut Gusti, pihaknya akan menempatkan masing-masing satu hingga dua personel di setiap gereja tersebut.

Gusti menjelaskan bahwa pihaknya juga berkoordinasi dengan para panitia gereja untuk memberikan imbauan kepada seluruh jemaat tentang keamanan  beribadah.

"Kami memberikan imbauan kepada panitia gereja saja untuk membuktikan keamanan pelaksanaan ibadah besok, dan kita kalau memang perlu dilakukan sterilisasi gereja, kami melakukan sterilisasi intern kepolisian dengan sarana yang ada dan koordinasi tetap kami lakukan," jelasnya.

Ia menyampaikan bahwa sasaran dari pengamanan tersebut adalah gangguan Kamtibmas demi memberikan kenyamanan terhadap pelaksanaan ibadah di masing-masing gereja.

"Termasuk umat yang akan melaksanakan ibadah di gereja,  tetap kita pantau keamanannya," ucapnya.

Gusti juga menambahkan bahwa selain pengamanan gereja pada hari Kenaikan Yesus Kristus itu, pihaknya juga akan melaksanakan patroli malam untuk mengantisipasi seluruh gangguan yang ada.
 

Pewarta : La Ode Muh. Deden Saputra
Editor : Zabur Karuru
Copyright © ANTARA 2025