Kendari (ANTARA) - Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara (Pola Sultra) menggelar pembekalan dan pelatihan bagi para personelnya yang akan memasuki masa pensiun agar lebih produktif dan bisa menjalani kehidupan dengan bahagia.

Inspektur Pengawas Daerah (Irwasda) Polda Sultra Kombes Pol Yun Imanullah di Kendari Kamis mengatakan kegiatan tersebut diikuti sebanyak 60 personel yang akan memasuki masa pensiun pada tahun 2023.

"Materi pelatihan yang disampaikan meliputi membuka toko (UMKM). Materi ini disampaikan oleh Tim Indogrosir Kendari, serta Budidaya Sayuran Hidroponik yang dibawakan oleh Gusti Made Dwiadyana, ketua Rumah Hidroponik Kendari," kata Yun Imanullah.

Dia menjelaskan bahwa kegiatan pembekalan dan pelatihan tersebut bertujuan untuk mempersiapkan personel Polda Sultra dalam menjaga kesehatan fisik dan keuangan selama masa pensiun, serta untuk memberikan pengetahuan baru yang dapat menginspirasi terciptanya kreativitas dan ide-ide baru untuk mencapai tujuan hidup yang diharapkan.

"Termasuk mendapatkan penghasilan tambahan selama masa pensiun," katanya. 

Irwasda Polda Sultra itu juga menekankan pentingnya menyambut masa pensiun dengan rasa senang dan gembira agar sejalan dengan tema kegiatan pelatihan tersebut, yakni Pensiun Produktif dan Bahagia.

Bagi personel Polri saat ini, kata Yun Imanullah, betapa pentingnya mengelola uang dengan kecerdasan finansial dan memiliki pemahaman tentang investasi sejak dini bagi personel.

"Hal ini akan membantu mereka untuk merencanakan masa pensiun dengan bijak dan memastikan kesejahteraan finansial di masa depan," katanya.

Yun Imanullah juga menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan langkah positif dalam mendukung kesejahteraan para personel Polda Sultra di masa pensiun, dan mempersiapkan mereka untuk menghadapi masa depan yang lebih baik secara fisik, keuangan, dan mental.

Kegiatan itu dihadiri oleh sejumlah pejabat utama Polda Sultra, Kepala Kantor BTPN Cabang Kendari, dan Kepala Kantor PT Asabri (Persero) Cabang Kendari.

Pewarta : La Ode Muh. Deden Saputra
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024