Kendari (ANTARA) - DPC Partai Gerindra Kota Baubau, menunjukkan kepeduliannya terhadap warga terhimpit ekonomi akibat pandemi COVID- 19. dengan membagikan 60 karung beras secara gratis kepada masyarakat.

Ketua DPC Gerindar Baubau Nasiru, melalui pesan whatsApp, Minggu mengungkapkan, pembagian beras ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Partai Gerindra kepada warga yang terdampak ekonominya dengan harapan bisa meringankan beban mereka selama pandemik COVID-19.

"Warga ini merupakan pekerja informal seperti buruh, tukang kayu yang saat ini memang penghasilan mereka sudah tidak seperti biasanya lagi karena COVID-19
sehingga untuk memenuhi kebutuhan makan keluargannya sudah susah. Makanya ini yang kami anggap paling penting kita bantu, ada 60 kepala keluarga," ujar Nasiru.

Nasiru yang juga Wakil Ketua DPRD Baubau mengatakan, akan mengupayakan memberi bantuan kepada warga di wilayah lain yang benar-benar membutuhkan.

"Karena ini juga sesuai penyampaian Ketua Umum kami Bapak Prabowo Subianto bahwa bila ada kelebihan kami agar kiranya dapat berbagi kepada keluarga, tetangga dan sahabat-sahabat kami yang terdampak COVID-19," tutur legislator Baubau ini.

Ia mengatakan, selain memberi bantuan sembako, partai Gerindra Baubau sebelumnya juga turut berperan dalam pencegahan Covid 19 dengan melakukan penyemprotan cairan disinfektan di beberapa kelurahan.

"Insya Allah dalam waktu dekat kita juga akan buat konsep baru berkaitan untuk membantu masyarakat. Bila hari ini beras, mungkin berikutnya yang lain lagi," tandasnya.

Salah seorang tokoh masyarakat  dil lngkungan itu Armin Tuani, mengaku sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan kepada warganya.

Betapa tidak, kata Armin, di tengah pandemi COVID-19 ini, warganya yang kebanyakan merupakan buruh harian lepas sudah susah untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari bahkan untuk makan sekalipun.

"Rata-rata warga disini buruh harian lepas, mencari dulu baru kita makan. Sementara di tengah pandemi COVID-19 kita diarahkan untuk di rumah. Jadi saya kembali ke warga saya, apakah bisa makan atau tidak jika tidak bekerja,” tuturnya

Karena itu, Armin selaku ketua RT juga menaruh harapan kiranya pemerintah dapat memberi bantuan pangan maupun papan kepada warga kurang mampu di Lingkungan Batu Mali.

“Termasuk juga harapan-harapan masyarakat disini agar kiranya dapat dibangunkan jalan setapak dan disambungkan aliran listrik terhadap warga yang belum tersentuh penerangan tersebut," tuturnya.
 

Pewarta : Abdul Azis Senong
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024