Kendari (ANTARA) - Pengurus Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Sulawesi Tenggara mengusulkan pemusatan latihan nasional di Thailand bagi atletnya menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.

Ketua Pengurus Provinsi PSTI Sultra Abdul Razak di Kendari, Kamis, mengharapkan KONI setempat mendukung rencana pengiriman para atlet untuk menjalani Pelatda PON di Thailand.

"Tentu ada alasan sehingga merencanakan pelatihan terpusat para atlet PON di Thailand. Kita ketahui bahwa Thailand adalah negara yang memiliki pemain-pemain sepak takraw terbaik yang dibuktikan dengan sukses menggondol berbagai gelar kejuaraan di dunia," kata Razak.

Oleh karena itu, ia mengharapkan KONI Sultra dan Pemerintah Daerah mendukung rencana pengiriman atlet sepak takraw menjalani pelatihan berskala internasional untuk mematangkan fisik dan semangat para atlet menyambut kompetisi PON XX yang dijadwalkan Oktober 2020 di Papua.
  Tim sepak takraw putra Sulawesi Tenggara (Foto:ANTARA/Sarjono)

"KONI dibawa kepemimpinan Agista Ariani Bombay diharapkan meningkatkan prestasi para atlet dan prestise daerah ini. Salah satu strategi mendongrak prestasi atlet adalah melalui latihan yang optimal karena prestasi terbaik yang di arena lomba bukan kebetulan tetapi melalui latihan keras dan ketabahan," katanya.

Baca juga: Ketum KONI Sultra motivasi atlet sepak takraw lolos PON XX

Pelatih sepak takraw Sultra Firman Kasim mengatakan pelatih dan atlet sudah menunjukan keseriusan membina atlet hingga merebut tiket PON XX Papua.

"Pengurus cabang olahraga dan KONI daerah harus bersinergi secara maksimal dalam rangka meraih prestasi. Pengurus sepak takraw sudah bekerja keras merebut tiket PON maka giliran KONI Sultra mempersiapkan atlet melalui Pelatda secara optimal," ujar Firman.

Ia mengakui tantangan mewujudkan tekad meraih prestasi terbaik pada pesta olahraga multi iven sekelas PON cukup berat karena setiap atlet dan setiap daerah berambisi meraih prestasi tertinggi.

Pada PON XX Papua, Sultra merebut tiket untuk empat nomor pertandingan, yakni kuadran putra/putri dan ganda putra/putri.






Pewarta : Sarjono
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024