Kendari (ANTARA) - Ratusan pegawai  Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tenggara mengikuti jalan sehat berhadiah dalam rangka menyambut Hari Dharma Karyadhika (HDKD) ke-74 tahun 2019, Minggu.

Kegiatan tersebut diikuti  seluruh pegawai Lingkup Kemenkumham Sultra bersama keluarga. Puluhan hadiah disiapkan untuk peserta jalan sehat ini dengan hadiah utama dua unit sepeda motor, satu unit mesin cuci, dua unit kulkas, dan dua unit sepeda gunung.

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sultra, Sofyan saat membuka kegiatan tersebut mengungkapkan bahwa kegiatan jalan santai itu dilakukan serentak se-Indonesia oleh jajaran Kementerian Hukum dan HAM.

"Hari ini serentak se-Indonesia kita melaksanakan jalan santai dalam rangka menyambut Hari Dharma Karyadhika ke-74. Terimakasih juga teman-teman yang suda mensponsori kegiatan ini dengan berbagai macam hadiah," kata Sofyan.
Peserta jalan sehat yang diselenggarakan oleh Kemenkumham Sultra. Kegiatan jalan sehat itu dalam memperingati Hari Dharma Karyadhika ke-74. ANTARA/Harianto


Pada kesempatan itu, Kakanwil menegaskan kepada seluruh peserta untuk tidak hanya memandang hadiah melainkan untuk kesehatan.

"Kita tidak berpikir tentang hadiahnya kita berpikir tentang kesehatan dan perayaan Hari Dharma Karyadhika. Mudah-mudahan dengan kegiatan ini kita lebih sehat lagi, "mens sana in corepore sano," tutupnya.

Kegiatan tersebut diikuti dengan sangat antusias oleh seluruh peserta. Usai melaksanakan jalan santai, peserta dihibur dengan penampilan lomba Tari Tobelo antarsatuan kerja mulai dari Kantor Wilayah (Kanwil), Kantor Imigrasi (Kanim) Kendari.

Selanjutnya, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kendari, Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kendari, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kendari, Rutan Unaaha, Rutan Kolaka, Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kendari dan Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Kendari.  

Pewarta : Muhammad Harianto
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024