Kendari (ANTARA) - Tim penggerak PKK Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), menyalurkan bantuan untuk korban bencana banjir di Kabupaten Kobawe.

Ketua TP PKK Kota Kendari Sri Lestari, Sabtu, di Kendari, mengatakan bantuan itu diserahkan kepada warga korban banjir di Desa Lalodangge Kecamatan Pondidaha, Kelurahan Pondidaha, Desa Duriasi Kecamatan Wonggeduku dan Kelurahan Ambondia pada Kamis (20/6).

"Bantuan yang kami serahkan berupa bahan makanan dan pakaian layak pakai kepada warga korban banjir di beberapa titik di Kabupaten Konawe," katanya.

Untuk Desa Lalodangge katanya, bantuan diterima oleh Kepala Desanya Bapak Dedi Supriadi. Sedang untuk di Kelurahan Pondidaha dan Ambondia bantuan diterima oleh Ibu Lurahnya.

"Mereka masing-masing adalah Ibu Eti Nubaiti Saranani dan Ibu Fatrina Hady. Adapun di Desa Duriasi, bantuan diterima oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Bapak Keni Permana," katanya.

Sri Lestari berharap bantuan yang diberikan tersebut dapat membantu mengurangi beban penderitaan yang diderita para korban banjir.

"Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian kami terhadap sesama yang tertimpa musibah banjir, semoga bisa meringankan beban mereka," katanya.

Bantuan logistik yang diserahkan tersebut PKK Kendari tersebut juga termasuk dari Alumni SMA Mandonga tahun 1996 dan organisasi SALIMA

 

Pewarta : Suparman
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024