Kolaka (Antaranews Sultra) - Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar literasi media di Kabupaten Kolaka, Senin, diikuti pelajar SMU/ sederajat dan mahasiswa.

Literasi media yang dilaksanakan di salah satu hotel itu mengangkat tema " pelajar cerdas memilih siaran berkualitas " menghadirkan tiga orang pemateri dari kalangan Jurnalis yakni Asdar Sula (Inews TV Kendari), Eko Mardiatno (Media Kolaka Pos) serta Siswanto Azis Komisioner KPI Sultra.

Ketua KPI Sultra, Fendi Abdullah Hairin mengatakan, program literasi media ini dilaksanakan secara nasional seluruh Indonesia yang bertujuan agar para peserta memiliki kesadaran menggunakan media.

"Jadi para pelajar SMU/ sederajat dan Mahasiswa bisa memilih dan memilah mana program-program yang disiarkan oleh televisi dengan cerdas dan bijak," katanya.

Menurutnya, para siswa maupun mahasiswa bisa memilah dampak negatif siaran televisi dan mendapatkan nilai edukasi dalam menonton tayangan- tayangan televisi.

KPI Sultra, kata dia, sudah melakukan survei indek kualitas siaran televisi dari beberapa program yang ditayangkan oleh lembaga penyiaran televisi yang ada di Indonesia.

Hanya saja, ada beberapa program yang menurut KPI perlu diberikan teguran karena memang tidak sesuai dengan karakter budaya Bangsa Indonesia.

"Jadi inilah kemudian kita menyampaikan kepada masyarakat untuk mampu memilih dan memilah mana siaran yang positif dan mana siaran yang negatif serta bisa disampaikan kepada anak-anak agar k tidak menonton," kata Fendi.


(T.KR-DWS/B/L005/C/L005) 30-07-2018 15:31:17

Pewarta : Darwis Sarkani
Editor : M Sharif Santiago
Copyright © ANTARA 2024