Kendari  (Antaranews Sultra) - Pemerintah Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara (Sultra), pada Tahun 2018 memperoleh bantuan stimulan perumahan swadaya (BSPS) untuk 391 rumah atau kepala keluarga.

Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Pemukiman Bombana Muhammad Kasim, dari Rumbia, Selasa mengatakan bantuan itu tersebar pada tiga kecamatan, yakni Kecamatan Rumbia Tengah, Lantari Jaya dan Poleang Tenggara.

""Yang terbanyak ada di Kecamatan Rumbia Tengah, yakni 250 rumah atau KK, dan selebihnya di dua kecamatan lain," katanya.

Ia mengatakan, warga penerima BSPS masing-masing mendapat dana Rp15 juta yang diperuntukkan untuk membenahi atap, lantai dan dinding rumah masing-masing.

"Sedangkan proses pengerjaannya pula diberikan upah kepada tukang senilai Rp2,5 juta melalui pemantauan tim Satker dari Provinsi," katanya.

 Dari penerima BSPS tersebut, katanya, baru ada 153 penerima bantuan yang telah memiliki buku tabungan tempat penyaluran bantuan itu.

"Karena dana itu akan disalurkan ke buku tabungannya. Yang sudah diserahkan buku tabungannya baru 153 orang," katanya.

 

Pewarta : Suparman
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024