Kendari (Antaranews Sultra) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) telah meneyiapkan empat tema untuk bahan debat tahap II calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra yang akan digelar 6 Mei 2018.

Ketua KPU Sultra, Hidayatullah, di Kendari, Kamis, mengatakan tema dalam debat tersebut yakni isu perekonomian dengan sub tema pertumbuhan ekonomi, lapangan kerja, kesenjangan sosial, tenaga kerja, dan kemiskinan.

"Yang kedua adalah tema dengan isu kependudukan sub temanya masalah keluarga berencana, pemberantasan narkoba, disabilitas, perlindungan anak, dan peranan perempuan," katanya.

Tema ketiga kata Hidayatullah, adalah berkaitan isu penataan kawasan, sub temanya pelaksanaan rencana tata ruang wilayah, lingkungan hidup dan daerah pemukiman.

"Sedangkan tema ke empat adalah isu penegakan hukum, sub temanya masalah pemberantasan korupsi dan keamanan lingkungan," katanya.

Dikatakan, acara debat nantinya disiarkan langsung TVRI Sultra dengan pemandu acara Vina Talisa.

Pilkada Gubernur Sultra diikuti tiga pasangan calon, yakni nomor urut satu Ali Mazi-Lukman Abunawas diusung Partai Demokrat (tiga kursi) dan Partai Golkar (tujuh kursi), total 10 kursi di DPRD Sultra.

Nomor urut dua pasangan Asrun-Hugua diusung PAN (sembilan kursi), PDIP (lima kursi), PKS (lima kursi), Hanura (tiga kursi), dan Gerindra (empat kursi), total 26 kursi di DPRD Sultra.

Nomor urut tiga pasangan Rusda Mahmud-Sjafei Kahar diusung Demokrat (enam kursi), PPP (dua kursi), PKB (satu kursi) dengan total 9 kursi di DPRD Sultra.

Pewarta : Suparman
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024