Kendari (Antaranews Sultra) - Pemerintah Kabupaten Muna Barat, Sulawesi Tenggara (Sultra) mengembangkan destinasi wisata budaya sebagai salah satu objek wisata yang bisa menarik minat turis untuk berkunjung di daerah itu.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Muna Barat, Abdul Nasir Kola, di Kendari, Sabtu, mengatakan untuk destinasi wisata budaya, terdapat dua benteng budaya yang terletak di Desa Madampi yaitu Benteng Lapadaku dan Benteng Tiworo.

"Untuk mengembangkan destinasi wisata budaya Benteng Tiworo akan dibangun prototipe rumah adat 9 etnis," katanya.

Dikatakan, pembangunan prototipe rumah adat sembilan etnis tersebut adalah rumah adat etnis Bajo, Muna, Bali, Sunda, Jawa, Tolaki, Bugis, Buton, dan Nusa Tenggara.

"Ini juga kita targetkan selesai tahun 2019. Kawasan tersebut akan dijadikan pengembangan budaya multi etnis di Muna Barat," katanya.

Menurut dia, program tersebut merupakan usulan dari masyarakat melalui Musrembang tingkat desa, kecamatan hingga kabupaten.

"Saya yakin, upaya pengembangan destinasi wisata di Muna Barat akan menjadikan daerah ini dikenal luas, baik tingkat nasional maupun internasional," katanya.

Pewarta : Suparman
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024