Andoolo (Antaranews Sultra) - Penjabat Gubernur Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) Teguh Setyabudi melakukan kunjungan kerja perdana di Kabupaten Konawe Selatan melihat potensi perikanan daerah itu, Rabu.

Kunjungan itu diterima langsung oleh Bupati Konawe Selatan, Surunuddin Dangga dan Wakil Bupati, Arsalim Arifin, Sekda Sjarif Sajang.

Kunjungan dimulai di tempat Budi Daya Ikan Kerapu/Keramba terapung milik kelompok nelayan Desa Lambangi Kecamatan Kolono Timur di bawah binaan Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Pemda Konawe Selatan.

Kunjungan di lanjutkan ke Rujab Camat Kolono, untuk bertatap muka sekaligus memberikan arahan kepada para Kades se-Kecamatan Kolono dan Kolono Timur dan para pimpinan OPD serta masyarakat setempat.

"Saya sangat terkesan dengan sambutan dan jamuan Pemda Konawe Selatan serta bangga bisa melihat langsung usaha perikanan yang dikelola oleh masyarakat dengan bantuan Pemda bersama stakeholder yang cukup baik dan berhasil," katanya.

Ia juga mengaku telah memposting foto keindahan Teluk Kolono ke Medsos dan dalam hitungan menit ratusan merespon dengan baik tempat tersebut.

"Itulah kenapa saya minta pertemuan dilakukan di Kecamatan agar saya bisa langsung melihat potensi yang ada di Konawe Selatan, untuk Ibukota Kabupaten nanti kita agendakan di lain hari," katanya.

Karena kunker itu katanya, juga sebagai bagian dalam mengambil kebijakan untuk program kerja kedepan untuk memajukan wilayah Konawe Selatan khususnya, Sultra umumnya dan akan saya optimalkan hasilnya semasa kerja saya walaupun hanya sementara.

Pj Gubernur Sultra, Teguh Setyabudi berkunjung sekaligus perkenalan diri kepada masyarakat Kabupaten Konawe Selatan sebagai pemimpin tertinggi pemerintahan di Sultra yang baru dilantik, usai menghadiri perhelatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-27 di Kab Buton Utara.

Pewarta : Suparman
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024