Baubau, Antara Sultra - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Baubau Sulawesi Tenggara menggelar gerak jalan santai bertema gerakan "Sadar Pilkada" tahun 2018, Minggu.

Ketua KPU Kota Baubau, Dian Anggraeni mengatakan, kegiatan tersebut bukan agenda sesaat dan seremonial belaka, namun merupakan pijakan awal untuk membangun gerakan sadar pilkada secara berkelanjutan.

"Kita menginginkan seluruh elemen bangsa bersinergi, berkolaborasi dan bergerak bersama untuk menyadarkan publik bahwa pemilu sebagai sarana pelaksanaan kedaulatan rakyat adalah sesuatu yang penting bagi kehidupan mereka," ujar Dian membacakan sambutan Ketua KPU RI.

Dikatakannya, pemilihan serentak 2018 merupakan pemilihan serentak gelombang ketiga setelah dimulainya pemilihan serentak 2015. Dan pada pilkada serentak 2018 terdapat 171 daerah yang akan mengikuti pilkada serentak yang terdiri dari 17 provinsi, 39 kota, dan 115 kabupaten.

"Karena pemilihan serentak 2018 beririsan dengan pemilu 2019, maka tak dapat dipungkiri suhu politik akan lebih hangat dibanding pemilihan serentak 2015 dan 2017," katanya.

Oleh karena itu, penyelenggara pemilihan umum di semua tingkatan harus mengelola tahapan secara profesional dan berintegritas, memberikan pelayanan yang adil dan setara kepada semua peserta pemilihan.

Di samping itu, lanjut dia, tugas penting dan fundamental dari penyelenggara pemilu adalah melayani pemilih agar mereka dapat menunaikan hak politik konstitusionalnya secara rasional, cerdas, mandiri dan penuh tanggung jawab.

"Ingat pemilihan serentak merupakan sarana pelaksanaan kedaulatan rakyat di tingkat provinsi dan tingkat kabupaten/kota. Jangan sampai kedaulatan rakyat dalam menyeleksi pemimpinnya terdistorsi dan tercederai oleh aspek-aspek prosedural teknis yang tidak terkelola secara profesional dan bertanggungjawab," ujarnya.

Menurutnya, sebuah daerah dalam membutuhkan pemimpin yang tidak saja memiliki kreatifitas dan dan inovasi dalam membangun daerah, tetapi juga mendapat kepercayaan dan dukungan dari rakyatnya.

"Kapasitas pemilih yang mumpuni diperlukan agar pilihan pemilih tegak lurus dengan tujuan mendapatkan pemimpin yang kompoten dan bertangungjawab untuk mengurus urusan publik. Pastikan pemilih yang sudah memiliki KTP elektronik tercatat dalam daftar pemilih sementara dan daftar pemilih tetap," ujarnya.

Gerak jalan santai yang mengambil star di pelataran Kotamara Baubau dan dilakukan pencabutan undian doorprize, turut dihadiri Wali Kota Baubau, AS Tamrin, forum kordinasi pimpipinan daerah setempat, Kepala SKPD lingkup Pemkot Baubau, pimpinan parpol dan masyarakat Baubau.

Pewarta : Yusran
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024