Kendari (Antara Sultra) - Badan SAR Nasional Kendari, menyatakan terjadi insiden kapal mati mesin yang dialami Kapal Motor Armada di Perairan Kadatua, Kabupaten Buton Selatan, Jumat.

Pimpinan Humas Basarnas Kendari, Wahyudi di Kendari, Jumat mengatakan, pada pukul 06.20 WITA Comm Center Basarnas Kendari menerima informasi dari Korpos SAR Baubau bahwa pada pukul 04.00 WITA, KM Armada mati mesin dan masih terombang-ambing di Perairan Kadatua.

"KM Armada ini dengan rute pelayaram Kabupaten Bombana-Kota Baubau mengalami mati mesin di antara Pulau Kadatua," katanya.

Ia mengatakan dari laporan awal tersebut KM Armada itu berpenumpang kurang lebih 30 orang.

"Kami belum mengetahui secara pasti jumlah penumpang yang ada, kecuali kalau KM Armada itu sudah ditemukan," katanya.

Setelah mendapat laporan tersebut, katanya, pada pukul 06.35 WITA, Tim Rescue Pos SAR Baubau dengan menggunakan RB 210 diberangkatkan menuju tempat kejadian musibah untuk memberikan bantuan.

"Informasi terbaru belum ada masih menunggu dari tim yang lagi menuju ke tempat kejadian musibah," katanya.

Pewarta : Suparman
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024