Kendari, Antara Sultra - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyetujui permintaan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara agar Terminal Baruga yang sedang dalam tahap pembangunan saat ini menjadi terminal tipe A.

"Sebelumnya, terminal ini hanya akan berfungsi sebagai terminal tipe B, tetapi karena upaya yang kami lakukan sehingga pusat mengamini keinginan kita untuk jadikan terminal tipe A yang dielola oleh pusat," kata Kepala Dinas Perhubungan Sultra, Hado Hasina, saat menjadi pemateri pada acara diskusi Forum Jurnalis Sultra, di Kendari, Rabu.

Ia mengaku bahwa pembangunan Terminal Baruga tersebut saat ini masih menggunakan dana APBD murni Kota Kendari sekitar Rp30 miliar.

"Tetapi kalau terminal itu sudah kita serahkan ke pusat dengan status terminal tipe A, maka biaya pengembangannya dan operasionalnya ke depan dari APBN," katanya.

Menurut dia, karena terminal itu dibiayai oleh Pemkot Kendari, maka pada penyerahan ke pusat nantinya sifatnya hibah ke pusat.

"Pengelolaannya menggunakan standar pusat, dikelola bersama dan keuntungan akan dibagi bersama," katanya.

Ia mengaku, sampai saat ini belum ada terminal tipe A di Sultra, sehingga Terminal Baruga yang terletak di perbatasan Kota Kendari dan Kabupaten Konawe Selatan akan menjadi sentra bongkar muat barang dan penumpang dari dan menuju Sultra.

"Kalau sudah jadi terminal tipa A itu Terminal Baruga, maka akan tercipta keamanan, kenyamanan dan keselamatan. Intinya pelayanan bidang transpsortasi darat akan lebih maksimal," ujarnya.

Meskipun bertarus terminal tipa A kata Hado, tetapi nantinya terminal itu tidak hanya melayani angkutan kota antarprovinsi (AKAP), tetapi juga melayani angkutan kota dalam provinsi (AKDP).

Pewarta : Suparman
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024