Kendari (Antara Sultra) - Pemerintah Kabupaten Konawe Selatan, bertekad untuk menjadi lumbung produksi bibit sapi di Indonesia.

Sekretaris Daerah (Sekda) Konawe Selatan Sjarif Sajang di Kendari, Senin, mengatakan tekad itu didukung penuh oleh pemerintah pusat melalui Kementerian Pertanian.

"Kami terus menggalakan peningkatan populasi bibit sapi. Sebagai daerah sentra bibit sapi bersertifikat nasional, dan terus melakukan upaya pengembangan bibit sapi dalam rangka mewujudkan swasembada daging secara nasional," kata Sjarif.

Ia mengatakan, pihaknya kembali mendapatkan bantuan bibnit sapi brahma dari Menteri Pertanian untuk mendukung peningkatan bibit sapi yang ada di daerah itu.

"Kami kembali mendapat bantuan bibit 250 ekor sapi brahma. Dengan adanya bantuan dan kepercayaan dari pemerintah pusat maka Konawe Selatan dapat menjadi lumbung sentra bibit sapi se-Indonesia," katanya.

Untuk mendukung lumbung bibit sapi tersebut kata dia, maka Konawe Selatan telah memiliki UPTD pembibitan seluas 250 hektare di Desa Anduna Kecamatan Wolasi.

"Saat ini Konawe Selatan sudah menerima pesanan bibit sapi dari Kalimantan Timur," katanya.

Pewarta : Suparman
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024