Kendari (Antara News) - Masyarakat Kabupaten Buton Selatan terutama yang bermukim di tiga pulau di kabupaten itu, mengharapkan pembangunan dermaga di Batauga, ibukota Buton Selatan.

"Keberadaan dermaga di Batauga sangat dibutuhkan masyarakat Buton Selatan, terutama warga dari tiga pulau,-Kadatua, Siompu dan Batuatas, untuk menambatkan kapal saat berkunjung ke Batauga," kata anggota DPRD Buton Selatan, La Witiri di Kendari, Selasa.

Menurut dia, belum tersedianya fasilitas dermga di Batauga, sangat menyulitkan warga di tiga pulau tersebut untuk berakses ke Batauga.

Kapal-kapal penumpang dari tiga pulau tersebut kata dia, hanya menambatkan kapal di tanggul di sepanjang bibir pantai Batauga. "Pada kondisi musim angin Barat, kapal-kapal penumpang dari tiga pulau di Buton Selatan tidak bisa sandar di Batauga karena ombak di bibir pantai cukup besar," katanya.

Selama musim barat, jelas Witiri, warga tiga pulau di Buton Selatan yang hendak ke Batauga, terpaksa harus turun di Pelabuhan Sulaa di Kota Baubau yang berjarak kurang lebih 20 kilometer dari Batauga. "Dari Sulaa, warga asal tiga pulau itu harus menggunakan jasa angkutan transportasi darat lagi, sehingga biaya yang dikeluarkan menjadi lebih banyak," katanya.

Sebagai wakil rakyat, Witiri mengaku sudah mengusulkan pembangunan dermaga di Batauga tersebut kepada Pemerintah Kabupaten Buton Selatan.

Namun sampai sejauh ini kata dia, belum mendapat respon karena anggaran yang dimiliki Pemerintah Buton Selatan masih sangat terbatas. "Sebagai kabupaten otonom baru yang baru berumur satu tahun lebih, Buton Selatan belum memiliki pendapatan asli daerah yang memadai," katanya.

Pewarta : Agus
Editor :
Copyright © ANTARA 2024