Kolaka (Antara News) - Persatuan Wanita PT Antam Tbk Unit Bisnis Pertambangan Nikel (UBPN) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar bakti sosial antara lain kegiatan donor darah yang melibatkan karyawan perusahaan plat merah itu.

Ketua Persatuan Wanita Aneka Tambang (PWAT) Rizky Amalia di Pomalaa, Selasa, mengatakan kegiatan bakti sosial ini dalam rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) PT Antam Tbk yang puncaknya pada Juli 2016.

"Selain pelaksanaan donor darah, juga dilakukan kegiatan sosial lain seperti pemeriksaan kanker serviks dan operasi katarak secara gratis bagi masyarakat sekitar wilayah perusahaan itu," katanya.

Menurut dia, pihaknya menggelar kegiatan donor darah ini karena sangat penting bagi masyarakat, apalagi menjelang bulan Suci Ramadhan saat ini biasanya permintaan masyarakat akan kebutuhan darah sangat besar.

"Kami sangat puas melihat antusias karyawan Antam yang turut ikhlas untuk melakukan donor darah ini," ungkap Rizky.

Sementara General Manager PT Antam Tbk UBPN Sultra Tri Hartono mengatakan kegiatan donor darah tersebut dilakukan dalam rangkaian perayaan HUT ke-16 Persatuan Wanita Aneka Tambang sekaligus dirangkaikan dengan perayaan HUT ke-48 PT Antam.

"Kegiatan bakti sosial ini merupakan salah satu wujud kepedulian perusahaan Antam terhadap masyarakat yang membutuhkan darah," katanya.

Staf External Relation PT Antam Tbk UBPN Sultra Irwan menyebtukan target pengumpulan donor darah tersebut sebanyak 250 kantong dan nantinya diserahkan kepada Palang Merah Indonesia (PMI).

Pewarta : Darwis Sarkani
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2024