Kolaka (Antara News) - Manajemen PT Kalla Toyota bersama Tim Komunitas "Velozity Journey Celebes" menyaurkan beasiswa pendidikan kepada 20 siswa tingkat sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) di Kolaka.

Pimpinan Sales Promotion PT Kalla Toyota Cabang Kolaka Yusuf usai menyerahkan bantuan beasiswa tersebut di Kolaka, Senin mengatakan pihaknya menyalurkan bantuan beasiswa pendidikan itu dilakukan bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional.

"Kegiatan ini merupakan bagian dari wujud kepedulian perusahaan bersama tim Velozity Journey Celebes untuk membantu beban biaya pendidikan bagi anak-anak sekolah," ujarnya.

Ia menambahkan sasaran penyaluran bantuan beasiswa pendidikan itu diperuntukan bagi siswa SD dan SMP yang mendapat asuhan dari Panti Asuhan Desa Watalara Kecamatan Wundulako.

Sementara Ketua Tim Velozity Journey, Didi menjelaskan komunitas pengguna kendaraan velos produk Toyata ini bekerja sama dengan PT. Kalla Toyota yang ada di Indonesia selain memberikan beasiswa kepada siswa berprestasi, juga melakukan berbagai kegiatan sosial.

 "Komunitas ini melakukan penjelajahan di wilayah nusantar untuk mengeksplor tempat-tempat wisata dan kuliner yang ada di Indonesia," katanya.

 Ia menambahkan, untuk wilayah Sultra merupakan daerah ketiga setelah Provinsi Bali dan Nangroe Aceh Darussalam. "Tahun 2015, kegiatan yang sama kita lakukan di kilometer nol Indonesia di Pulau Sabang," ujarnya.

Selain itu, kata Didi, komunitas ini juga memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai kampanye `driving` selama perjalanan dan `safety driving` kepada pengguna kendaraan, baik roda empat maupun roda dua. "Kegiatan sosial ini kita lakukan untuk memberikan penyadaran kepada pengguna jalan untuk memperhatikan keselamatan di jalan raya," ujar Didi.

Pewarta : Darwis Sarkani
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2024