Kendari (Antara News) - Sebanyak 103 kantong darah berhasil dikumpulkan dalam kegiatan Indonesia Berdonor LPP RRI Kendari hasil kerja sama Palang Merah Indonesia (PMI) Sulawesi Tenggara dengan sejumlah pihak.

Kepala LPP RRI Kendari, Nawir di Kendari, Kamis mengatakan, kegiatan berdonor yang dilakukan LPP RRI bekerja sama dengan sejumlah pihak dilakukan serentak di seluruh Tanah Air pada Rabu (2/3).

"Sebenarnya ada 149 orang peserta yang mendaftar di panitia donor, namun setelah dilakukan pemeriksaan awal, hanya 103 orang yang dianggap layak untuk melakukan donor darah," ujaranya.

Ia mengatakan, Indonesia berdonor yang digelar setiap tahun LPP RRI, pada tahun ini ditargetkan 200 kantong darah, namun harapan itu belum bisa dicapai.

"Kegiatan ini setiap tahun dilaksanakan oleh RRI se-Indonesia termasuk RRI Kendari sebagai wujud kepedulian kepada sesama yang membutuhkan," tutur Nawir.

Indonesia berdonor yang dilakukan pada Maret 2016 ini mengambil tema "Kepedulian pengusaha dalam berdonor." Dalam tema tersebut LPP RRI mengajak para pengusaha untuk peduli terhadap masyarakat yang membutuhkan bantuan darah. Apa lagi saat ini kebutuhan darah di rumah sakit sangat meningkat dikarenakan tingginya angka penderita demam berdarah.

Kegiatan Indonesia berdonor di LPP RRI, melibatkan sejumlah unsur di antaranya TNI/Polri, Polisi PP, Pelajar/Mahasiswa, Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi), unsur kepemudaan dan organisasi perempuan.

Pewarta : Azis Senong
Editor :
Copyright © ANTARA 2024