Tirawuta (Antara News) - Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) HM Saleh Lasata, dalam sambutannya pada lomba ketangkasan dan pagelaran seni dalam rangka Hari Anti Narkoba Internasional mengatakan, penyalahgunaan narkoba akan berdampak pada kemajuan daerah.

"Narkoba sangat berbahaya, selain merusak kesehatan juga merusak karakter masyarakat, yang akan berakibat pada menurunnya daya saing, sehingga menghambat kemajuan daerah, maka dari itu mari kita jadikan narkoba sebagai musuh bersama," ujarnya di Tirawuta, ibu kota Kabupaten Kolaka Timur, Rabu.

Ia menambahkan, dengan daya rusak seperti itu, kejahatan narkoba ini bisa digolongkan dalam kejahatan luar biasa dan serius.

Maka dari itu, lanjutnya, untuk menciptakan Sultra yang maju sangat dibutuhkan kerja sama seluruh elemen masyarakat yang ada di dalamnya untuk menjadi penggerak dalam mengkampanyekan gerakan anti narkoba di daerah itu.

"Harus ada komitmen dari kita semua untuk memerangi narkoba, mari kita sukseskan program pemerintah dalam melakukan pencegahan penyalahgunaan narkoba secara lebih gencar, dari pusat ke daerah, yang terukur dan berkelanjutan," ujarnya.

Sementara itu Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sultra, La Ode Muhammad Yusuf mengajak masyarakat untuk aktif memberikan informasi, kalau ada peredaran barang haram itu, baik kepada pihak kepolisian maupun langsung ke pihak BNN di daerah ini.

"Kita selalu menyosialisasikan kepada seluruh tokoh masyarakat, tokoh agama termasuk para camat, lurah, kepala desa hingga RT-RW di wilayanya masing-masing untuk segera melaporkan, bila ada warganya terlibat penyalahguna obat terlarang tersebut," ujarnya.

Data BNN Sultra hingga tahun 2015 mencatat, ada sekitar 21 ribu orang yang menyalahgunakan narkoba, dan dari jumlah tersebut ditargetkan pada tahun 2015 akan merehabilitasi sebanyak 1.103 orang pengguna narkoba.

Pada acara tersebut dihadiri Penjabat Bupati Kolaka Timur Anwar Sanusi, Wakil Bupati Bombana Mashyura Ila Ladamai, seluruh BNN kabupaten yang ada di Sultra dan para pelajar SMA se-Kabupaten Kolaka Timur.

Pewarta : Oleh Laode Abdul Rahman
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2024