Kendari  (Antara News) - Atraksi drumband Gita Dirgantara yang ditampilkan Taruna Akademi Angkatan Udara (AAU) Jogjakarta tampil memakau dan menarik perhatian warga Kota Kendari, Kamis petang.

Bahkan, Gubernur Sultra Nur Alam, Wakil Gubernur Sultra HM. Saleh Lasata, Wali Kota Kendari Asrun, mengaku terhibur dan kagum atas penampilan para Taruna AAU dalam memamerkan permainan atrakasi drumband di jalan raya ibu kota Provinsi Sultra itu.

Kirab dan Display Drumband Gita Dirgantara Taruna AAU ini tampil atraktif, tanpa peduli dengan kondisi panas Kota Kendari.

Beragam atraksi drumband yang ditunjukkan para taruna yang melakukan long march sekitar dua kilometer mulai dari Markas Korem 143/Haluoleo menuju pelataran Kantor Wali Kota Kendari.

Dentuman drumband mereka tampak mengundang rasa penasaran masyarakat, sehingga warga tumpah ruah memadati sepanjang jalan yang dilewati kelompok drumband dari taruna akademi AAU bersama sejumlah kelompok drumband lokal di daerah itu.

Tepuk tangan warga tidak henti-hentinya saat menyaksikan para taruna yang memainkan keahliannya.

"Luar biasa atraksi drumband yang mereka lakukan. Ini menjadi hiburan tersendiri bagi kami karena kegiatan semacam ini jarang kami saksikan langsung," kata Warga Kendari, Andi Makmur.

Usai sukses menggelar atraksi drumband tersebut, para taruna tersebut diserbu warga untuk berpoto bersama sebagai kenang-kenangan.

Pewarta : Suparman
Editor :
Copyright © ANTARA 2024