Kolaka (Antara News) - PT Antam Tbk UBPN Sulawesi Tenggara berkerjasama dengan Universitas Haluoleo (Unhalu) Kendari dalam memberikan pelatihan peningkatan kompetensi guru di Pondok Komoro Kecamatan Pomalaa, Kabupaten Kolaka.

Manager CSR PT Antam Tbk UBPN Sultra, Pamiluddin Abdullah di Kolaka, Selasa mengatakan pihak perusahaan tidak ada henti-hentinya membangun masyarakat dalam bidang pendidikan.

"Ini merupakan wujud implementasi dari visi dan misi perusahaan dalam rangka meningkatkan kapasitas guru dalam dunia pendidikan," katanya.

Menurut dia, gagasan terwujudnya kegiatan ini diawali melalui diskusi antara pihak Antam dengan Unhalu untuk bertujuan mengembangkan kualitas pendidikan khsusunya melalui pendidik yang berkompetensi.

"Pelatihan ini difokuskan pada ring satu wilayah kerja PT. Antam yaitu Kecamatan Pomalaa," ungkapnya.

Bahkan kata dia pelatihan ini tidak hanya menyampaikan secara diskusi materi namun juga pelatihan ini akan berlanjut hingga praktek dan penelitian di sekolah dengan didampingi tim dari Universitas Haluoleo."Dan nanti hasil dari penelitian tersebut akan dipublikasikan di jurnal internal PT Antam," jelasnya.

Sementara ketua Tim peneliti Unhalu, Sal Amansyah mengatakan, peserta yang mengikuti pelatihan ini akan mendapatkan sertifikat dari Universitas Halouoleo.

"Jadi kegiatan yang diikuti 99 Guru se-Kecamatan pomalaa ini akan terus dibimbing hingga ke sekolah dan akan mendapatkan sertifikat dari Universitas Haluoleo," katanya.

Kepala UPTD Dikmudora Kecamatan Pomalaa, Mustaming yang hadir dalam pembukaan pelatihan itu, mengatakan kegiatan berfungsi untuk karir Guru-Guru dalam hal kenaikan jabatan. "Kami sangat apresiasi kepada antam yang telah memberikan solusi kepada guru-guru yang ada di kecamatan pomalaa dengan mengadakan kegiatan pelatihan ini," katanya.

Untuk itu pihaknya berharap setelah pelatihan ini, para guru-guru yang telah mengikuti pelatihan ini bisa meningkat keterampilan dan kompetensinya dan memberikan yang terbaik bagi anak didik. "Semoga kegiatan ini bisa memberikan manfaat yang sangat besar dalam meningkatkan kompetensi guru-guru yang ada di kecamatan pomalaa," ujar Mustaming.

Pewarta : Oleh: Darwis Sarkani
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2025