Kolaka,  (Antara News) - Sekretaris Daerah Kabupaten Kolaka, H Poitu Murtopo, meninjau Bandara Sangia Ni Bandera yang menjadi tempat pemberangkatan calon haji menuju Embarkasi Makassar, Sulsel.

"Persiapan yang dilakukan oleh panitia pemberangkatan calon haji tidak menjadi kendala karena kegiatan ini sudah dilaksanakan secara rutin tiap tahun di Banda Sangia Bendera," katanya di Kolaka, Minggu.

Menurut dia, perubahan hanya terlihat pada tempat parkir para pengantar calon haji karena tempat pakir tahun lalu sangat berdekatan dengan tempat beristirahat calon haji yang menunggu penerbangan.

"Saat ini, sementara dilakukan pembangunan terminal ruang tunggu dan perkantoran bandara yang merupakan bantuan dari PT Antam Pomalaa melalui dana CSR perusahaan itu," katanya.

Untuk itu, Poitu mengharapkan panitia pemberangkatan lebih meningkatkan koordinasi dalam memberikan pelayanan yang prima kepada calon haji agar bisa sampai ke tujuan.

"Ini yang harus dilakukan sehingga para calon haji dapat melaksanakan ibadah dengan baik hingga kembali ke Tanah Air," ungkpanya.

Poitu juga mengatakan pelepasan calon haji yang berjumlah 126 orang yang tergabung dalam Kloter 27 akan dilepas dengan dua kali penerbangan oleh pelaksana Bupati Kolaka Amir Sahaka pada 2 Oktober 2013.

"Pada 4 Oktober 2013 akan dilaksanakan tiga kali penerbangan dengan jumlah keseluruhan calon haji Kolaka untuk musim ini sebanyak 309 jamaah," jelasnya.

Pewarta : Darwis Sarkani
Editor :
Copyright © ANTARA 2024