Kendari, (ANTARA News) - Ratusan bahkan mencapai ribuan penumpang terlantar dipinggir jalan, akibat aksi mogok angkutan kota (angkot) di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Senin.

Para supir angkot, terpaksa harus menurunkan penumpangnya dipinggir jalan, karena desakan para supir angkot lainnya yang lebih awal melakukan aksi mogok.

Hingga berita ini dibuat, para supir kini melakukan blokade turun ke jalan saat mereka hendak ke kantor Wali Kota dan gedung DPRD kota Kendari untuk menyampaikan tuntutan mereka terkait penolakan kenaikan retribusi terminal dari Rp1.500 menjadi Rp3.000 per hari untuk setiap kendaraan.(Ant)

Pewarta : Azis Senong
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2024