Kendari (ANTARA News) - Salah satu pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) 2013-2018, Ridwab BAE-Khaerul Saleh atau pasangan berakronim 'Arbae', Senin siang, telah selesai menjalani tes kesehatan di Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP) Sultra.

Pantauan di lapangan, Ridwan BAE yang datang lebih awal mengaku siap untuk mengikuti semua tes kesehatan sesuai aturan yang telah disepakati antara pihak rumah sakit dan KPU, dan beberapa menit kemudian menyusul pasangannya Khaerul Saleh.

"Tes kesehatan tersebut berlangsung dari pukul 10.00 sampai sekitar pukul 13.30 WITA dan tidak ada masalah. Pemeriksaan tersebut mulai dari jantung, paru-paru, darah, dan lain-lain," kata Ridwan usai menjalani pemeriksaan kesehatan tersebut.

Ridwan mengatakan, tes kesehatan kali ini bukan yang pertama kali dia lakukan, karena hal yang sama dilakukan saat dirinya pernah menjadi bupati dua periode di Kabupaten Muna.

"Tes yang saya lakukan terbilang sama dan biasa-biasa aja, namun peralatan yang dipergunakan untuk saat ini lebih lengkap, oleh karena itu saya yakin atas hasil tes kesehatannya tersebut," katanya.

Menurutnya, semua dokter dan perawat yang melayani dalam pemeriksaan atau tes kesehatan tersebut, sudah bekerja secara profesional dan maksimal sehingga hasilnya pasti merupakan yang terbaik.

"Para dokter dan perawat menunjukan sikap persahabatan dan profesionalitas saat memeriksa saya, dan saya apresiasi mereka," katanya.

Pasangan Arbae yang akan ikut Pilgub Sultra pada November 2012 ini diusung partai tunggal yakni Partai Golkar, yang memiliki sembilan kursi di DPRD Sultra.

Sebelumnya pada hari Senin (3/9), calon gubernur Sultra yang diusung PPP bersama partai koalisinya, Buhari Matta, dan calon wakil gubernur Sultra yang diusung PAN bersama partai koalisinya, HM Saleh Lasata, juga telah menjalani pemeriksaan kesehatan yang sama. (ANT).

Pewarta : Suparman
Editor :
Copyright © ANTARA 2024