Jakarta (ANTARA News) - Hari ini ada festival sistem informasi, lokakarya kepemimpinan, diskusi mengenai transportasi umum hingga bazar merek lokal Jakarta dan sekitarnya.


Berikut rincian agenda acara yang bisa menjadi pilihan:

1. Sistem Informasi Festival 2017
Seminar Nasional dengan tema Strategi dalam Technopreneurship bersama Ali Akbar, S.Kom., A.SEA (Konsultan Digital Ekosistem) dan Agung Saputra, S.Kom., M.M. (General Manager PT Digikidz Indonesia) di Gedung Auditorium Universitas Budi Luhur, Jakarta.

2. Future Leaders of FIA
Wakil gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno akan menjadi pembicara di Future Leaders FIA yang akan berlangsung di Auditorium Gedung M lantai 4 FISIP UI, Depok, pukul 14.00 WIB.

3. MarkPlus for Public Services "Beyond Safety: What's Next For Bus Transport?"
Diskusi tentang layanan dan moda transportasi bus ini dibuka oleh Direktur Jenderal Perhubungan Darat Drs. Budi Setiyadi, S.H., M.Si. dan panel pembicaranya meliputi Ketua DPP Organda dan Direktur Perusahaan Angkutan Wahana Adhigana Bintang 4/5.

Acara tersebut akan digelar di Philip Kotler Theater, MarkPlus Main Campus EightyEight@Kasablanka, 8th Floor, Jalan Casablanca Raya Kav.88, Jakarta Selatan, pukul 13.30 - 16.00 WIB.

4. Local Day, Your Local Style Exhibition
Bazar merek lokal seperti Foot Step, Oxrain, Slight, Alvin Parker, Flaneilo & Co., Tusk Thousan Stories ini berlangsung di  Main Corridor, Ground Floor, Grand Galaxy Park Mall, Bekasi.




Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2017