Kendari (ANTARA) - Penyedia furnitur dan aksesoris untuk solusi isi rumah SELMA secara resmi membuka toko pertamanya di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara tepatnya di The Park Kendari lantai dua, Jl. Brigjen M. Yoenoes, Kendari, Ragam keseruan pada acara pembukaan serta berbagai program menarik kepada pelanggan pun dihadirkan SELMA untuk menyambut peresmian toko baru ini.

Bertha Hapsari selaku Vice President of Marketing Communication, di Kendari, Senin, mengatakan setelah Manado dan Makassar, pihaknya senang dapat menghadirkan toko SELMA di Kendari yang tentunya memperluas jangkauan produk dan layanannya untuk pelanggan di Sulawesi.

“Dengan kehadiran berbagai produk furnitur dan dekorasi isi rumah berkualitas dan layanan profesional dari staf kami, SELMA siap menghadirkan solusi tata ruang yang efisien dan terjangkau untuk masyarakat Kendari dan sekitarnya,” kata Bertha.

Ia menuturkan pembukaan Toko cabang Kendari ini pun menambah jumlah toko SELMA menjadi 45 toko yang tersebar di 27 kota di Indonesia dan Toko ke tiga untuk daerah Sulawesi.

Store Manager Selma Kendari Jamalul Lail mengatakan perbedaan SELMA dengan toko sejenis yang ada di Kendari adalah solusition corner berupa desain sudut khusus yang memberi gambaran tata ruang seperti ruang kerja, dapur, kamar dengan susunan yang minimalis.

“Solution corner pada kahirnya akan membuat kita berbeda sebab setiap pelanggan yang berkunjung akan langsung disajikan dengan inspirasi dekorasi ruangan yang minimalis dan bisa menjadi contoh bagi pelanggan yang melihat,” kata Jumalul Lail.

SELMA merupakan pusat ritel isi rumah dan sebagainya yang berada di bawah naungan PT Home Center Indonesia, dan juga merupakan bagian dari Kawan Lama Group.

Hadir sejak tahun 2018, SELMA menawarkan ragam koleksi produk yang fungsional dengan harga terjangkau, mulai dari sofa multifungsi, rak serbaguna, meja makan minimalis, lemari pakaian minimalis, hingga kasur gulung yang praktis, untuk memaksimalkan tata ruangan dan menghadirkan kenyamanan pada hunian dan tempat usaha.
 

Pewarta : Azis Senong/Andry Denisah
Editor : Abdul Azis Senong
Copyright © ANTARA 2024