Kolaka (ANTARA) - Bupati Kolaka Sulawesi Tenggara Ahmad Safei melakukan pemantauan arus balik penumpang usai lebaran di pelabuhan penyeberangan feri daerah itu.

Menurutnya kondisi arus balik usai lebaran terjadi peningkatan baik yang datang dari Sulsel maupun yang berangkat dari Kolaka namun dengan kesigapan
tim bersama satgas COVID-19 serta TNI/Polri memperlacar pelayanan di pelabuhan dalam mengantisipasi penyebaran virus COVID -19.

“Berkat kerja sama, semua bisa teratasi, apa lagi penyebaran Covid-19 ini masih saja ada," katanya.

Safei juga menjelaskan seluruh penumpang yang turun dari kapal feri diperiksa suhu tubuhnya serta memperlihatkan surat keterangan hasil rapid antigen kepada petugas yang berjaga di dalam pelabuhan bukan untuk mempersulit ataupun menghambat para penumpang.

“Apa yang kita lakukan ini bukannya untuk mempersulit penumpang yang tiba dari Sulawesi Selatan namun ini untuk kesehatan kita semua," ungkap Bupati dua periode itu.

Meskipun demikian kata Safei mengimbau kepada masyarakat untuk tetap mengikuti aturan Pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran COVID-19 dengan menerapkan beberapa hal yakni memakai masker,menjaga jarak serta menghindari kerumunan.


 

Pewarta : Darwis Sarkani
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2025