Kendari (ANTARA) - Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Baubau, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) menyiapkan langkah antisipasi penyebaran COVID-19 di sejumlah objek wisata selama masa libur Lebaran 2021.

Kepala Dispar Baubau Ali Arham melalui pesan WhatsApp yang diterima di Kendari, Jumat, mengatakan langkah antisipasi tersebut dengan memasang informasi pencegahan COVID-19 di objek-objek wisata dan menekankan kepada pengunjung selalu menerapkan protokol kesehatan (prokes) secara ketat.

Hal itu, kata dia, dilakukan karena sampai dengan saat ini pemerintah belum mengeluarkan surat resmi tentang penutupan objek wisata selama libur Lebaran.

"Kita akan tekankan tentang penerapan protokol kesehatan seperti pengunjung harus memakai masker, membersihkan tangan dengan disinfektan atau sabun, dan jaga jarak, kemungkinan juga nanti kita mintakan izin kerumunan dari Satuan Tugas (Satgas) COVID-19," kata dia.

Berdasarkan pengalaman tahun-tahun sebelumnya, kata dia, lonjakan pengunjung objek wisata terjadi pada H+2 Lebaran.

Namun, jika dimungkinkan pihaknya akan berupaya melakukan pembatasan jumlah orang yang masuk kawasan objek wisata guna mencegah kerumunan yang riskan terjadinya penularan virus corona jenis baru itu.

Ia mengatakan objek wisata yang menjadi prioritas pengawasan khusus pada libur Lebaran kali ini, yakni Benteng Keraton, Pantai Nirwana, Batusori, dan Samparona.

Para petugas di empat objek wisata tersebut akan diedukasi untuk memastikan protokol kesehatan diterapkan pengunjung.
 


Pewarta : Abdul Azis Senong
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024