Kolaka (ANTARA) - Rektor Universitas Sembilanbelas Nopember Kolaka, Sulawesi Tenggara, Dr.Azhari mengatakan saat ini empat fakultas sudah pindah di kampus baru yang letaknya di kecamatan Tanggetada.

" Sisanya dua fakultas yakni fakultas hukum dan FKIP masih melakukan perkuliahan di kampus lama," katanya di Kolaka, Selasa.

Menurutnya hingga kini pembangunan yang dilakukan oleh Kementerian Pendidikan di kampus baru masih berjalan sehingga pada tahun 2022 nanti semua perkuliahan akan dilakukan di kampus baru.

"Pembangunan gedung rektorat sudah selesai dua lantai yang rencananya dibangun empat lantai," ungkap Azhari.

Tahun 2021 lanjut dia pihaknya akan mengusulkan anggaran untuk pembangunan gedung FKIP dan fakultas hukum sehingga semua mahasiswa sudah bisa melaksanakan kegiatan ajar mengajar di kampus baru.

Begitu juga dosen lanjut Azhari,USN sudah memiliki ratusan dosen baik yang PNS maupun non-PNS yang rata-rata standar pendidikan S2 hingga S3 dan tahun depan akan bertambah profesor yang akan mengajar di kampus.

" USN saat ini sudah ada 30 program studi yang sebelumnya saat masih berstatus universitas swasta hanya 11 program studi," jelas Azhari.      



 

Pewarta : Darwis Sarkani
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024