Jakarta (ANTARA) - Jorge Lorenzo dengan tangan dingin, memanfaatkan tiket wildcardnya bersama tim Monster Energy Yamaha, menjuarai seri balap virtual MotoGP di sirkuit Silverstone, Minggu.

Di debutnya itu, Lorenzo juga menjadi yang tercepat di babak kualifikasi, menyingkirkan pebalap tim Petronas Yamaha SRT Fabio Quartararo dan Takaaki Nakagami dari tim LRC Honda.

Start dari posisi terdepan, Sang pebalap Yamaha itu kehilangan kecepatannya di Tikungan pertama sehingga Quartararo dengan mudah mengambil alih pimpinan lomba.

Lorenzo justru terjatuh setelah senggolan dengan Nakagami dan merosot ke peringkat kelima.



Tak berselang lama, Nakagami mengejar Quartararo untuk memimpin di depan.

Quartararo dan Francesco Bagnaia pun kehilangan kendali motor mereka dan terjatuh ketika menguntit Nakagami.

Tanpa perlawanan hingga lap kelima, Nakagami malah membuat kesalahan dan terjatuh, memberi kesempatan bagi Tito Rabat yang dibayangi oleh Lorenzo satu detik berselang mengincar posisi terdepan.

Mendapati tekanan dari sang pebalap Yamaha, Rabat melebar di lap ke-8 sehingga dengan mudah Lorenzo mengambil celah.

 

Dua lap tersisa cukup bagi Lorenzo untuk mengunci kemenangan di seri kelima balap virtual MotoGP itu.

Rabat finis runner-up, terpaut 1,5 detik untuk podium kali pertama baginya.

Demikian pula Quartararo, yang memanfaatkan manuver di menit-menit terakhir untuk merebut tempat ketiga dari Nakagami.



"Seperti yang dikatakan Kaisar Romawi, 'vini, vidi, vici,' aku datang, aku melihat dan aku menang," kata Lorenzo.

"Tapi sebenarnya hari ini Fabio lebih cepat dari aku... aku sedikit mengalami overheat di ban belakang," kata dia.

Empat seri balap virtual sebelumnya cukup kompetitif dengan menghadirkan tiga juara yang berbeda; Alex Marquez dua kali juara, sedangkan Maverick Vinales dan Francesco Bagnaia masing-masing satu gelar.

Akan tetapi, ketiga pebalap juara itu absen di seri kali ini, demikian juga Valentino Rossi.

Nakagami harus puas di peringkat empat, diikuti oleh test rider Ducati, Michele Pirro dan Lorenzo Savadori dari tim Aprilia.
 

Pewarta : A Rauf Andar Adipati
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2025