Kendari (Antaranews Sultra) - Tim rescue Basarnas kendari, Sulawesi Tenggara, berhasil mengevakuasi kapal mati mesin di Perairan Saponda Kabupaten Konawe, Rabu.

Humas Basarnas Kendari, Wahyudi, di Kendari, mengatakan pada pukul 10.50 wita pihaknya menerima info dari Herianto yang merupakan salah seorang keluarga korban dalam kapal itu.

? ?"Dalam laporan Herianto, bahwa sejak pukul 09.00 wita sebuah longboat dengan rute Pulau Menui-Kendari mengalami mati mesin di Perairan Saponda Darat Kabupaten Konawe," katanya.

? ?Dikatakan, longboat itu hanya berpenumpang tiga orang yakni Haris (52),?Sopian (35) dan Iswin (45).

Usai mendapat laporan itu kata Wahyudi, pada pukul 10.55 wita tim rescue Basarnas Kendari diberangkatkan menuju tempat kejadian musibah (TKM) dengan menggunakan RIB untuk memberikan bantuan SAR.

? ?"Pada pukul 14.40 wita tim rescue Basarnas Kendari berhasil menemukan longboat tersebut di sekitar Perairan Toronipa Kabupaten Konawe dan langsung mengevakuasi seluruh korban dalam keadaan selamat menuju dermaga Basarnas," katanya.

? ?Dengan ditemukannya longboat tersebut kata Wahyudi, maka operasi SAR dinyatakan selesai dan ditutup.(KR-SPR)

 

Pewarta : Suparman
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024