Kendari (Antara Sultra) - Bakal Calon Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Asrun menemui simpatisan dan relawan di Kabupaten Muna dan Muna Barat dalam rangka melakukan sosialisasi kepada masyarakat.

"Ini yg kedua kali saya di berada Tampo Kabupaten Muna ini, namun yang hadir kali ini jumlahnya lebih banyak dan spesial karena saya melantik tim pemenangan saya untuk menjadi Gubernur Sultra," kata Asrun, saat berada di Kecamatan Napabalano Kabupaten Muna, Selasa.

Ia mengatakan, sebelum menjadi Wali Kota Kendari saat ini, dirinya banyak bergelut dengan pembangunan jalan di seluruh wilayah Sultra karena posisinya saat itu sebagai Kepala Bidang Bina Marga di Kantor Dinas PU Sultra.

"Sebelum jadi wali kota, saya banyak bergelut dengan jalan, jalan Tampo-Raha-Lakapera ini, jalan yang sering saya lalui dulu," katanya.

Menurut dia, salah satu alasan untuk maju di Pilgub Sultra untuk memastikan jalan provinsi yang ada di semua kabupaten kota teraspal seluruhnya.

"Pemilihan gubernur itu harus melihat beberapa aspek, yaitu akhlak, pendidikan, dan kinerja. Seorang pemimpin dibutuhkan akhlak yang baik, pendidikan yang jelas," katanya

Karena itu lanjut Asrun, kinerja seorang calon pemimpin bisa diliat latar belakangnya saat menjabat sebelumnya.

"Kalau saya rujukannya sistem jaringan jalan Sultra yang saya kerjakan, tetapi yang paling jelas Kota Kendari bisa dilihat sebelum saya menjabat dan kondisi Kendari saat ini," kata Asrun, selaku ketua DPD PAN Kendari.

Tokoh Masyarakat Kecamatan Napabalano, Ladia, mengatakan membangun tanpa utang yang dilakukan Asrun di Kota Kendari itu luar biasa karena mampu memanfaatkan sumber daya yang ada.

"Kami siap mendukung pak Asrun jadi gubernur, karena sudah terlihat bagaimana yang telah  dilakukan di Kota Kendari," katanya.

Pada kesempatan ini, Asrun melantik relawannya di kecamatan Napabalano dan Lasalepa Kabupaten Muna.

Pewarta : Suparman
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024