Kendari (Antara Sultra) - Wali Kota Kendari, Asrun, meresmikan pembukaan pameran pembangunan yang dikemas dalam "Kendari Expo 2017" dalam rangka memperingati HUT ke-186 ibu kota Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa malam.

Pembukaan Kendari Expo yang dirangkaikan dengan konser kebangsaan oleh RRI ini ditandai pemukulan gong oleh Wali Kota Asrun yang didampingi Ketua DPRD Sultra, Abdurahman Saleh, Ketua DPRD Kendari, Samsuddin Rahim, Kepala Kejari Kendari, Dandim 1417 Kendari, Sekda Kendari, Alamsyah Lotunani dan unsur Muspida Kendari lainnya di pelataran kantor Wali Kota Kendari.

Asrun mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi pelayanan publik kepada masyarakat.

"Melalui kegiatan ini menginformasikan hasil-hasil pembangunan yang dicapai selama ini serta memberikan informasi mengenai keunggulan strategis Kota Kendari sebagai ibukota Sultra," kata Asrun.

Informasi tersebut kata Asrun, diharapkan menjadi pendorong semangat pembangunan di daerah dan bisa mendorong peningkatan perekonomian masyarakat Kota Kendari.

"Kita juga berharap melalui kegiatan ini, bisa memberikan hiburan kepada masyarakat karena melihat langsung hasil-hasil capaian pembangunan selam ini sehingga bisa membangun citra positif kepada masyarakat luas," ujarnya.

Asrun juga mengatakan bahwa Kendari Expo kali itu merupakan hal yang paling istimewa karena yang terakhir kalinya dimasa kepemimpinannya dua periode memimpin Kendari bersama pasangannya Musadar Mapasomba.

"Setiap perjalanan kepemimpinan tentunya selalu diikuti dengan dinamika masyarakat bahwa masih ada yang belum dituntaskan semua visi misi. Tetapi kami sudah berusaha berikan pelayanan terbaik kepada daerah ini," katanya.

Pewarta : Suparman
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024