Kendari, Antara Sultra - Dua pasangan calon bupati dan wakil bupati Bombana, Sulawesi Tenggara, pada perhitungan suara Pilkada serentak masih saling kelaim kemenangan.

Keterangan yang dihimpun dari salah satu komisioner KPU Bombana, Kasjumriati, melalui telepon dari Rumbia ibu kota Bombana, Rabu malam mengatakan, hingga saat ini belum ada data akurat terkait perolehan suara dari dua pasang calon.

"Hingga pukul 19.30 Wita, sampul surat suara dari TPS yang ditembuskan ke KPU belum seluruhnya masuk," katanya singkat.

Sementara itu, keterangan dari salah satu tim pemenangan nomor urut 1 Yunus Masse yang dikonfirmasi mengatakan, pasangan calon bupati dan wakil bupati, Kasra Jaru Munara/Man Arfah diusung PDIP, PKS, PPP dan PBB unggul sementara dengan perolehan 60,01 persen.

Sedangkan pasangan urut 2 Tafdil/Johan Salim yang diusung PAN, PD, Hanura, Nasdem dan Gerindra meraih suara sementara 39,09 persen.

"Kemengan pasangan calon urut 1 yang cukup signifikan itu khusus di kecamatan ibu kota Rumbia Bombana yang meliputi delapan kecamatan," ujaranya.

Data KPU Bombana menyebutkan jumlah kecamatan sebanyak 22 kecamatan dengan 143 desa dan kelurahan, dengan wajib pilih berdasarkan DPT sebanyak 99.855 orang dengan jumlah 362 TPS.

Pewarta : Azis Senong
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024