Kolaka (Antara News) - Mahasiswa universitas sembilan belas November yang tergabung dalam unit kegiatan mahasiswa search and rescue (SAR) Kabupaten Kolaka melakukan penggalangan dana di depan kampus itu.

"Kami melakukan penggalangan dana sebagai bentuk kepedulian kami kepada korban gempa di Kabupaten Pidie Jaya," Kata Rusman, Ketua UKM SAR USN Kolaka.

Dana yang terkumpul ini nantinya kata dia akan dikirimkan melalui rekening bantuan kemanusiaan dan akan dilakukan selama tiga hari didepan kampus untuk menarik empati masyarakat.

Rusman juga mengajak semua mahasiswa di kampus itu serta masyarakat yang melewati jalur depan kampus untuk berdoa agar korban bencana gempa bumi yang melanda Provinsi Nangroe Aceh Darussalam diberi ketabahan dan kekuatan menghadapi cobaan itu.

Gempa berkekuatan 6,5 skala Richter (SR) dengan episentrum di kawasan Kabupaten Pidie Jaya telah menggetarkan sebagian wilayah Aceh subuh rabu (7/12) dini hari sehingga menyebabkan korban jiwa dan ratusan bangunan rusak.

Pewarta : Darwis Sarkani
Editor :
Copyright © ANTARA 2024