Baubau (Antara) - Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara, Brigjen Pol Agung Sabar Santoso memberikan pengarahan kepada para anggota Bhabinkamtibmas Polres Baubau dan Polres Buton agar dalam pelaksanaan tugas di lapangan bisa lebih baik lagi.

"Selain saya ingin bertatap muka dengan anggota Bhabinkamtibmas, intelejen, dan para kapolsek, juga memberikan sosialisasi tentang program Bapak Kapolri yang baru," ujar Agung yang didampingi Direktur Intelkam Polda Sultra Kombes Ponadi, Direktur Shabara Kombes Hary Apriono, dan Kabid Humas Polda AKBP Sunarto di Baubau, Rabu.

Sabar mengatakan, program Kapolri baru yang harus dijalankan seluruh jajaran Polri, yakni 'promoter' (profesional, modern dan terpercaya), sehingga program tersebut seluruhnya dapat satu persepsi perintah dan dapat dilaksanakan sampai ke bawah.

"Sosialisasi ini tidak hanya di Baubau, tapi akan dilaksanakan di seluruh Polres kabupaten/kota ses-Sultra, di samping saya juga melakukan kunjungan kerja," katanya.

Menurut dia, kinerja Bhabinkamtibmas desa/kelurahan di Sultra sudah berjalan baik, sehingga sejumlah anggota Bhabinkamtibmas yang berprestasi dengan peduli akan laporan masyarakat diberikan penghargaan.

"Saya berikan reward kepada anggota Bhabinkamtibmas yang berhasil mengungkap kasus pencurian kendaraan bermotor agar yang lain bisa seperti itu dengan terus melakukan kerja-kerja yang lebih positif," katanya.

Dia berharap, anggota Bhabinkamtibmas di desa/kelurahan harus serba bisa dalam menjalankan tugas, walaupun dengan keterbatasan.

"Masyarakat itu tahunya Bhabinkamtibmas yang lebih dekat dengan mereka. Kalau tiba-tiba ada kejadian di kampung tidak mungkin mau cari Kapolres, kan kejauhan, sehingga Bhabinkamtibmas yang bisa berperan di situ," katanya.

Sabar menambahkan, meskipun seluruh desa di wilayah Sultra belum memiliki Bhabinkamtibmas, namun ke depan pihaknya akan memenuhi hal itu, sehingga masyarakat bisa lebih dekat dalam melaporkan kejadian yang dialami di wilayahnya.

Pewarta : Yusran
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2024