Kendari (Antara News) - Jumlah jamaah haji asal Sulawesi Tenggara yang meninggal bertambah menjadi empat orang, menyusul adanya laporan baru dua jamaah lagi meninggal di Arab Saudi.

"Berdasarkan laporan ketua kloter yang diterima Kanwil Kemenag Sultra, terdapat dua lagi jamaah haji Sultra yang meninggal di Arab Saudi," kata Kepala Seksi Sistem Informasi Haji Sultra Hasbi Abdul Muin, di Kendari, Jumat.

Kedua jamaah haji yang wafat itu atas nama Balle Mansur Kibba yang berasal dari Kabupaten Konawe yang tergabung dalam kloter 19 Ujung Pandang (UPG) Makassar dan Maddu Lapatang Ambo Baco asal Kabupaten Bombana yang tergabung dalam kloter 21 UPG Makassar.

Penyebab medis kematian dua jamaah haji asal Sultra tersebut dikarenakan penyakit pernafasan dan telah dimakamkan di Mekkah.

Dengan meninggalnya dua jamaah haji Sultra maka total jamaah haji asal Sulawesi Tenggara yang meninggal di Arab Saudi berjumlah tiga orang dan satu orang meninggal saat masih di Makassar, ujarnya.

Sebelumnya, satu calon haji asal Sultra La Samudu Asmara Doli Bin La Asimara (47) meninggal dunia di Mekkah pada Kamis (17/9).

Kemudian Satu orang jamaah calon haji (JCH) Sultra) asal Wakatobi atas nama La Ajima meninggal dunia saat masih berada di makassar Sulsesl Jumat (11/9).

Pewarta : Oleh Suparman
Editor :
Copyright © ANTARA 2024