Kendari (Antara News) - Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Nur Alam menggelar kegiatan "open house" dalam suasana Idul Fitri 1436 Hijriah selama tiga hari yang berlangsung di rumah jabatan gubernur di Kendari mulai 17-19 Juli 2015.
Kepala Biro Humas Pemerintah Provinsi Sultra, Kusnadi di Kendari, Minggu, sejak Hari Raya Idul Fitri pada Jumat (17/7) setelah usai melaksanakan shalat Ied di Alun-Alun Kota Kendari, Gubernur Sultra Nur Alam yang didampingi isteri yang juga anggota DPR RI, Ny. Tina Nur Alam menerima kunjungan silaturahmi dari berbagai kalangan masyarakat, baik warga muslim maupun non muslim mulai pagi hingga malam hari.
Kusnadi mengatakan, selain kunjungan silaturahmi dari masyarakat umum, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh perempuan dan tokoh pemuda, gubernur juga telah menjadwalkan penerimaan tamu secara khusus dengan para bupati dan wali kota se-Sultra bersama rombongan masing-masing untuk bersilaturahmi dengan gubernur Sultra dua periode itu.
Sejak hari pertama, selain kunjungan silaturahmi dari para pejabat dari unsur forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) dan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) lingkup Pemerintah Provinsi Sultra, juga diawali kedatangan tamu dari kepala daerah bersama rombongan masing-masing dari wilayah daratan antara lain Wali Kota Kendari, Asrun, Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa, Bupati Konawe Selatan dan Bupati Konawe Utara, Aswad Sulaeman.
Di hari kedua, selain kepala daerah wilayah daratan lainnya, Penjabat Bupati Kolaka Timur Anwar Sanusi, Bupati Kolaka Ahmad Safei, gubernur Sultra Nur Alam juga menerima kunjungan silaturahmi sejak pagi hingga malam hari dari rombongan para kepala daerah dari wilayah kepulauan antara lain Bupati Muna, LM Baharuddin, Penjabat Bupati Muna Barat LM Rajiun Tumada, Wali Kota Baubau Thamrin AS, Bupati Buton Samsu Umar Samiun, Penjabat Bupati Buton Selatan LM Mustari, dan Penjabat Bupati Buton Tengah Mansur Amila.
Di hari ketiga, Gubernur Sultra menerima kunjungan silaturahmi dari rombongan kepala daerah dari wilayah kepulauan lainnya, Bupati Wakatobi Hugua, Penjabat Bupati Buton Utara, Saemu Alwi dan Penjabat Bupati Konawe Kepulauan Masmuddin.
Kepala Biro Humas Pemprov Sultra, Kusnadi mengatakan, kegiatan open house tersebut sangat penting dalam upaya meningkatkan silaturahmi dengan masyarakat dan sesama pejabat di Sultra.



"Kegiatan open house ini sudah merupakan kegiatan rutin setiap lebaran, dan ini sangat penting dalam mempererat tali silaturahmi antarsesama," ujar Kusnadi.
Ia menambahkan, khusus kunjungan silaturahmi dari para kepala daerah itu memiliki makna sangat penting karena selain menguatkan tali silaturahmi antara gubernur dengan para bupati/wali kota, juga sekaligus dapat menjadi momentum untuk menyampaikan program yang sinergis antara pemerintah provinsi dengan pemerintah kabupaten/kota di Sultra.
Menurut Kusnadi, usai kegiatan open house tersebut, gubernur Sultra Nur Alam juga akan melakukan kunjungan silaturahmi ke pejabat unsur Forkompinda Sultra dalam beberapa hari terakhir suasana Idul Fitri sebelum waktu masuk hari kerja pemerintah daerah tersebut, pada 22 Juli 2015.
"Pada hari pertama masuk kerja nanti, gubernur akan melakukan apel gabungan sekaligus melakukan inspeksi mendadak di kantor SPKD lingkup Pemerintah Provinsi Sultra," ujar Kusnadi.

Pewarta : La Ode Masrafi
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2024