Manado (Antara News) - Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara menyiapkan dana sebesar Rp105 miliar dalam rangka menghadapi pelaksanaan pemilihan kepala daerah serentak di daerah tersebut pada Desember 2015.

         Dana untuk pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) sebesar Rp105 miliar itu dikatakan oleh Gurbernur Sulut Dr Sinyo Harry Sarundajang, seperti dikutip Kepala Biro Pemerintahan dan Humas Setda Provinsi Sulut, DR Jemmy Kumendong, di Manado, Selasa.

         Menurut Kumendong, Gubernur Sarundajang menganggarkan dana tersebut ketika memberikan laporan dalam rapat Koordinasi Persiapan Pilkada Serentak Tahun 2015 (4/5) di Kementerian Dalam Negeri RI di Jakarta.

         Gubernur Sarundajang mengatakan bahwa dana hibah Pemprov Sulut itu diberikan kepada Komisi Pemilihan Umim (KPU) Sulut sebesar Rp75 miliar, Bawaslu Sulut Rp15 miliar, kepada Kepolisian Daerah Sulut sebesar Rp15 miliar.

         Jika dana hibah tersebut terdapat kekuarangan dalam penganggaran Pilkada di daerah itu, maka akan dianggarkan dalam APBD Perubahan 2015, katanya.

         Selanjutnya, Gubernur Sarundajang mengatakan terdapat delapan daerah di provinsi tersebut akan melakukan Pilakada serentak pada tanggal 9 Desember 2015.

         Pilkada serentak itu meliputi Provinsi Sulut melaksanakan pilkada gubernur/wakil gubernur masa jabatan gubernur/wakil gubernur akan berakhir pada tanggal 20 September 2015.

         Bupati Bolmong Timur masa jabatan akan berakhir pada tanggal 4 Oktober 2015, Wali Kota Manado, Bupati Minahasa Utara, Bupati Minahasa Selatan, Bupati Bolmong Selatan akan berakhir pada Desember 2015, sedangkan Wali Kota Tomohon dan Walikota Bitung akan berakhir pada Januari 2016.

         Pada kesempatan itu, Gubernur Sulut didampingi Asisten  Pemerintahan dan Kemasyarakatan Setda Provinsi Sulut, Drs John Palandung, Karo Pemerintahan dan Humas Setda Provinsi Sulut, Jemmy Kumendong MSi.

Pewarta : Oleh Jootje Kumajas
Editor :
Copyright © ANTARA 2024