Kendari (Antara) - Dewan Pimpinan Daerah dan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) se-Sulawesi Tenggara (Sultra), menyatakan dukungan kepada Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk kembali menjadi Ketua Umum DPP Demokrat.
"Ini merupakan permintaan DPD dan seluruh DPC Demokrat se-Sultra agar solid mendukung SBY menjadi ketua umum DPP Demokrat melaui kongres yang akan dilaksanakan tahun ini," kata Ketua DPD Demokrat Sultra, Muhammad Endang, di Kendari, Selasa.
Ia mengatakan, sosok SBY sudah tidak asing lagi di masyarakat dan para kader, khususnya di Provinsi Sultra.
"Oleh karena itu, ketua DPD dan ketua-ketua DPC serta pengurus partai merekomendasikan dengan bulat dukungannya terhadap SBY untuk kembali jadi ketua umum," katanya.
Endang menyebutkan, alasan dukungan terhadap SBY di antaranya, karena dianggap mampu menjadikan partai berlambang segitiga mercy itu keluar menjadi pemenang, dan mempererat hubungan sesama kader di daerah atau menjadi tokoh pemersatu.
Menurut dia, sosok SBY mendapatkan tempat khusus di hati sebagian masyarakat Sultra karena mengetahui perannya selama menjadi presiden dua periode dan dalam mewujudkan perdamaian serta menyelesaikan konflik yang dihadapi bangsa.
Selaku Ketua DPD Partai Demokrat Sultra, Endang berharap kesediaan SBY menerima dan mempertimbangkan harapan para kader untuk memimpin Partai Demokrat daalam kurun waktu lima tahun ke depan.

Pewarta : Oleh Suprman
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2024