Kendari  (Antara News) - Partai Nasdem Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), menegaskan bahwa penentuan calon bupati yang akan diusung pada pemilihan kepala daerah (pilkada) adalah melalui survey.

Ketua DPW Nasdem Sultra, Ali Mazi di Kendari, Selasa, mengatakan, siapa saja boleh mendaftar menjadi bakal calon bupati di Sultra menggunakan partai Nasdem.

"Terapi semua bakal calon bupati akan disurvey oleh partai melalui lembaga survey independen yang telah dituntuk DPP Nasdem," kata Ali Mazi.

Menurut dia, meskipun hasil survey yang tertinggi elektabilitasnya bukan kader Nasdem tetapi dia mendaftar melalui Nasdem, maka itulah yang akan diusung.

Saat ini kata dia, Nasdem sedang membuka pendaftaran bakal calon bupati yang akan bertarung pada tujuh pimilihan kepala daerah (Pilkada) di Sultra tahun 2015.

"Pendaftaran bakal calon dilakukan oleh DPD Nasdem masing-masing daerah yang akan melalukan pilkada, termasuk DPW Nasdem, hasilnya nanti akan digabungkan untuk dikirim ke DPP untuk dilakukan survey," katanya.

Dia menyebutkan, tujuh daerah yang akan menggelar pilkada tahun ini adalah Kabupaten Muna, Wakatobi, Konawe Kepuluan, Konawe Selatan, Konawe Utara, Kolaka Timur dan Buton Utara.

"Kami tidak akan mengusung calon bupati yang tidak memiliki nilai jual di masyarakat, makanya kami akan menentukannya melaui hasil survey," ujarnya.

Pewarta : Suparman
Editor :
Copyright © ANTARA 2024