Kendari  (Antara News) - Pengurus Asosiasi Audit Internal Pemerintah Indonesia (AAIPI) Wilayah Sulawesi Tenggara periode 2014-2017 dikukuhkan oleh Sekertaris Daerah Provinsi DR.H Lukman Abunawas atas nama Gubernur Sultra pada rangkaan Rapat Koordinasi Pengawasan daerah (Rakorwasda) tahun 2014.

Pengukuhan AAIPI untuk kepengurusan tiga tahun kedepan itu dipercaya sebagai Ketua Dikdik Sadikin (Kepala Perwakilan BPKP) Sultra bersama sejumlah anggota lainnya diantranya Irswasda Polda Sultra, Wali Kota Kendari Asrun dan Bupati Kolaka Ahmad Safei, Kepala Inspektoral Provinsi Sultra dan beberapa unsur dari auditor pengawasan provinsi dan para kepala inspektorat kabupaten Kota Se-Sultra.

Sekda Provinsi saat membacakan sambutan Gubernur Sultra mengharapkan kepada pengurus AAIPI untuk bekerja dan selalu melakukan koordinasi dengan instansi vertikal maupun non vertikal terkait pengawasan internal dilingkungan pemerintah.

Sebagai organisasi profesi dibidang pengawasan internal dilingkungan pemerintah khususn dilingkungan Pemprov Sultra dan Kabupaten/kota se-Sultra.

Terkait tata kelolah pemerintahan di Provinsi, kata gubernur, dalam penyelenggaraan pemerintah Sultra khususnya dalam pengelolaan keuangan, pada saat tahun 2009 pemerintah provinsi Sultra oleh penilaian BPK-RI berada pada peringkat paling bawah yaitu menolok memberi pendapat (disclaemer).

Kemudian pada 2010 sampai dengan 2012 Sultra berada pada peringkat kedua wajar dengan pengecualian, yaitu pengecualian pada tata kelola activa tetap dan akun kas, walaupun obyek yang menjadi pengecualian pada aktiva tetap nilainya telah semakin menurun.

"Syukur Alhamdulillah tahap demi tahap, masa sulit telah dilalui tata kelola keuangan pemerintah provinsi dengan kerja keras terhadap laporan atas pengelolaan keuaangan pada tahun anggaran 2013, BPK Sultra telah memberi penilaian wajar tanpa pengecualian (WTP)," ujaranya.

Dari hasil yang dicapai institusi pemerintah provinsi maupun kabupaten dan kota tersebut, bukan semata-mata hasil dari kerja perseorangan, tetapi hasil kerja keras semua pihak termasuk aparat pengawasan.

Pengukuhan pengurus AAIPI Sultra yang dirangkaikan Rapat koordinasi pengawasan daerah tahun 2014 dengan menghadirkan Irjen Kemendagri yang diwakili Inspektur Wilayah IV Dadang Sumantri serta Direktur Eksekutif DPN AAIPI Pusat Sidik Wiyoto.


Pewarta : Antara
Editor : Abdul Azis Senong
Copyright © ANTARA 2024