Kendari (ANTARA News) - Tim beregu sepak takraw putra Universitas Haluoloe (Unhalu) Kendari memetik dua kali kemenangan pada babak penyisihan Kejuaraan Nasional Sepak Takraw Mahasiswa di Makasaar, Sulawesi Selatan, 8-12 November.

Pelatih Sepak Takraw Unhalu, Heriansyah, melalui telepon dari Makassar, Jumat, mengatakan, tim Unhalu memetik kemenangan atas Universitas 11 Maret, Semarang, 3-0 (15-10, 15-13 dan 15-8).

Lawan berikutnya yang dilumat petakraw Unhalu adalah tuan rumah Universitas Negeri Makassar (UNM) juga dengan skor meyakinkan 3-0 (15-10, 15-7 dan 15-6).

"Syukur regu sepak takraw putra Unhalu mulus hingga menjuarai Grup B. Mudah-mudahan permainan Takdir dan kawan-kawan, konsisten hingga partai puncak," kata Heriansyah.

Regu Unhalu menyadari bahwa persaingan babak selanjutnya akan bertambah ketat karena kualitas permainan masing-masing peserta semakin baik.

"Semua peserta datang di arena kejurnas sepak takraw antarmahasiswa ini dengan tekad menjadi yang terbaik. Teka-teki siapa yang jadi juara akan terjawab di arena pertandingan itu," kata Heriansyah.

Petakraw Unhalu Takdir mengatakan, kemampuan peserta antara yang satu dengan yang lain sama saja.

"Kami saling mengenal karena sebagian besar pemain yang membela perguruan tinggi di daerah masing-masing adalah teman saat berstatus atlet pelajar. Kami saling tahu kemampuan," kata Takdir.

Mudah-mudahan kami dapat mempertahankan supremasi Unhalu melalui cabang sepak takraw yang menjadi andalan pada ajang kejurnas antarmahasiswa tahun 2012, katanya.

Pada ajang kejurnas antarmahasiswa 2012, Unhalu mengirim tiga cabang olahraga yakni sepak takraw, dayung dan pencak silat. (Ant).

Pewarta : Sarjono
Editor :
Copyright © ANTARA 2025