Bersih-Bersih sampah di Teluk Kendari


(Antara)-Para nelayan di Kendari, kini mencari ikan lebih jauh ke tengah laut, dibandingkan dengan kegiatan yang sama di tahun 90an lalu. Hal ini dilakukan, karena Teluk Kendari telah tercemar oleh sampah dan pendangkalan. untuk mengembalikan kondisi Teluk Kendari seperti semula, pemerintah setempat dan berbagai pihak, melakukan aksi bersih-bersih, yang diharapkan rutin dilakukan setiap Minggu.