Jakarta (ANTARA News) - Calon Wakil Presiden RI nomor urut 02 yang diusung koalisi Partai Gerindra, Demokrat, PAN dan PKS, Sandiaga Salahuddin Uno mengunjungi sentra industri getuk goreng asli Haji Tohirin Bapak Sanpirngad di kawasan Sokaraja, Banyumas, Jawa Tengah, Selasa.

Industri lokal yang telah berdiri sejak tahun 1918 ini, menurut Sandiaga, merupakan bukti usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) mampu berdaya saing dan tahan atas turbulensi ekonomi.

"Inilah industri UMKM yang mampu bertahan hingga satu abad, 100 tahun. Penganan yang menjadi ciri khas daerah Sokaraja ini merupakan salah satu bukti bagaimana UMKM mampu bertahan dari krisis karena punya kandungan bahan baku lokal hampir 100 persen," kata Sandiaga. .

Mantan Ketua HIPMI ini menjelaskan, UMKM mampu menjadi motor pergerakan ekonomi masyarakat akar rumput dan menciptakan lapangan kerja.

Penciptaan lapangan kerja melalui pemberdayaan UMKM mampu mengentaskan masalah kemiskinan dan pengangguran yang dikeluhkan masyarakat.

"Saya meyakini dengan UMKM lokal yang semakin tumbuh dan berkembang, bahkan bisa bertahan lama, maka ekonomi bangsa Indonesia akan semakin maju, adil dan makmur," kata pasangan Calon Presiden RI Prabowo Subianto itu.

Dalam kunjungannya tersebut, Sandiaga melihat langsung proses pembuatan getuk, mulai dari pengupasan singkong sebagai bahan utamanya, perebusan, hingga pengolahan dengan gula.

Dia bahkan ikut mengaduk singkong yang telah disiram dengan gula Jawa cair.

Baca juga: Di Universitas Muhammadiyah, Sandiaga berbagi tips jadi wirausaha sukses
Baca juga: Sandiaga bersepeda bersama warga Purwokerto
Baca juga: Sandiaga berlari untuk temui petani kopi

Pewarta: Susylo Asmalyah
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2018